Buat kamu yang sedang melakukan perjalanan dinas di Toba, memilih moda transportasi yang tepat demi kenyamanan pelaksanaan tugas merupakan hal yang penting. Selain demi efektivitas pelaksanaan pekerjaan, kamu dapat mempertimbangkan aspek kepraktisan.
Sebagai pertimbangan untuk memutuskan rental mobil, simak beberapa pertimbangan merental mobil untuk perjalanan dinas di Toba.
Durasi Sewa Variatif
Sobat tidak perlu bingung saat melakukan perjalanan dinas ke Toba. Biasanya, pihak rental menyediakan pilihan sewa yang variatif. Secara umum, rental mobil menggunakan sistem hitung harian sehingga sobat akan dianggap menggunakan mobil hingga pukul 23.59 pada hari yang sama. Oleh karena itu, jika sobat terlambat mengembalikan mobil dari patokan tersebut, maka akan di-charge pemakaian dua hari.
Namun, beberapa rental mobil menyediakan sistem perhitungan per jam dengan syarat dan kondisi tertentu, atau per 6, 12, hingga 24 jam.
Pilihan Mobil Beragam Sesuai Kebutuhan
Pihak penyedia rental akan menawarkan rekomendasi mobil sesuai dengan kebutuhan. Sobat dapat memilih mobil SUV atau MPV. Kalau sobat akan bepergian ke wilayah dengan medan seperti jalanan berlubang, tanah, ataupun pasir, maka jenis mobil SUV adalah pilihannya.
Mobil ini, contohnya Rush, Fortuner, atau Honda HR-V. Akan tetapi, jika sobat mengutamakan kenyamanan berwisata dan membawa banyak penumpang, maka jenis mobil MPV adalah pilihannya. Mobil jenis ini, contohnya Avanza, Xpander, Innova, dan Calya.
Jadi, pastikan sobat memilih mobil rental sesuai dengan kebutuhannya, ya!
Pilihan Paling Praktis Sesuai Kondisi Toba
Mengapa merental mobil menjadi pilihan paling tepat saat perjalanan dinas? Kabupaten di Sumatera Utara meliputi Kabupaten Toba, Humbahas, Tapanuli Utara, Asahan, dll masih belum terkoneksi untuk transportasi umum. Sobat akan kerepotan jika harus memikirkan moda transportasi hingga ke pedesaan.
Harga Variatif Menyesuaikan Budget Perusahaan
Penyedia rental mobil menawarkan harga yang variatif, yang dapat disesuaikan dengan budget perusahaan. Ini memberikan fleksibilitas bagi perusahaan dalam mengatur anggaran perjalanan dinas.
Bebas Pajak, Bebas Biaya Lain-lain
Keuntungan lain dari merental mobil adalah bebas pajak dan biaya lain-lain yang mungkin tidak di-cover oleh transportasi umum.
Siap Jalan-jalan ke Danau Toba?
Perjalanan praktis dan gak ribet, pakai rental dari …. Sobat bisa menikmati berbagai layanan mulai dari sewa harian, mingguan, bulanan, hingga layanan antar-jemput Bandara Silangit atau Kualanamu.